PERPUSTAKAAN TERTINGGI BERADA DI INDONESIA, GEDUNG PERPUSTAKAAN TERTINGGI DI UIN SYARIF HIDAYATULLAH

Sumber: Mesya Tiara
      Anda pernah mengunjungi Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Selanjutnya disingkat PNRI). Untuk keperluan apa anda berkunjung? Mencari literatur, kunjungan tugas kuliah, seminar, mencetak kartu anggota (biar dilihat teman dompetnya banyak kartu), mencari jati diri, mencari arah kiblat, dan lain-lain. Apapun tujuannya sah-sah saja asalkan jangan vandalisme, karena fungsi perpustakaan sebagai sumber informasi, sarana pendidikan dan pembelajaran, penelitian, pengabdian masyarakat dan rekreasi. Di dalam menentukan akronim dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, sebetulnya menjadi dilema tersendiri, karena ketika googling dengan subjek "pnri" dan "perpusnas ri" yang keluar dan paling diatas itu situs www.pnri.go.id/beranda/. Tidak berhenti sampai di situ, apabila ditelusuri lebih lanjut ternyata ada subdomain sama namun dengan domain berbeda yaitu http://keanggotaan.perpusnas.go.id/ dan http://keanggotaan.pnri.go.id/. Dapatkah anda menemukan 2 perbedaan dari 2 gambar di bawah? 99,99% orang mencarinya dengan teliti!

    
     Perlu diketahui jika anda sebelumnya mengunjungi PNRI di kawasan Salemba, hal tersebut tidak akan ditemui lagi karena sudah tutup. Lantas PNRI pindah kemana? Gedung PNRI berpindah ke kawasan Merdeka Selatan (Jakarta Pusat). Gedung PNRI tersebut adalah gedung perpustakaan tertinggi di dunia. Seperti yang termaktub pada www.goodnewsfromindonesia.id, sebelumnya posisi Shanghai Library Institute awalnya masuk kategori gedung perpustakaan tertinggi di dunia, karena ketinggiannya 348 kaki atau 106 meter. Namun kini posisi tersebut tergeser karena gedung PNR memiliki ketinggian 126,3 meter. Gedung PNRI mempunyai 27 lantai (1 lantai basement), lantas layanan apa saja yang terserdia di setiap gedung PNRI. Berikut adalah layanan yang disediakan PNRI di setiap lantainya!
Lantai 1: Lobi Utama

Lantai 2: Ruang Layanan Keanggotaan Perpustakaan dan Ruang Teater
Lantai 3: Zona Promosi Budaya Baca
Lantai 4: Ruang Pameran Koleksi Perpustakaan
Lantai 5: Ruang Pustakawan
Lantai 6: Data Center
Lantai 7: Layanan Anak, Lansia, dan Disabilitas
Lantai 8: Layanan Audiovisual
Lantai 9: Layanan Naskah Nusantara
Lantai 10: Layanan Deposit
Lantai 11: Monograf Tertutup
Lantai 12: Ruang Baca Pemustaka
Lantai 13: Layanan Repositori Terbitan Karya Indonesia
Lantai 14: Layanan Koleksi Buku Langka
Lantai 15: Layanan Referensi
Lantai 16: Layanan Koleksi Foto, Peta, dan Lukisan
Lantai 17-18: Kantor Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia
Lantai 19: Layanan Multimedia
Lantai 20: Layanan Koleksi Berkala Mutakhir dan Bidang Ilmu Perpustakaan
Lantai 21-22: Layanan Monograf Terbuka
Lantai 23: Layanan Koleksi Bangsa-bangsa di Dunia dan Majalah Terjilid
Lantai 24: Layanan Koleksi Budaya Nusantara, Executive Lounge dan Ruang Penerimanaan Tamu Mancanegara
Sumber: Mesya Tiara
   Serupa namun tak sama, ya istilah tersebut diberikan untuk PNRI dan Pusat Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Serupa dalam hal apa? Dan tidak serupa dalah hal apa? Baik kedua hal tersebut akan diulas menurut penalaran biasa di bawah!


Persamaan:
>Gedung perpustakaan tertinggi
>Hitungan lantai termasuk untuk parkiran

Perbedaan:
>Gedung PNRI tertinggi di dunia
>Gedung Pusat Perpustakaan tertinggi di UIN Syarif Hidayatullah
>Gedung PNRI 27 lantai
>Gedung Pusat Perpustakaan 10 lantai

Sumber: Facebook Pusat Perpustakaan UIN Jakarta
Sumber: Website UIN Jakarta

     Perlu diketahui gedung Pusat Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta adalah gagasan Prof. Dr. Azyumardi Azra, MA (Rektor periode 1998-2006), karena perpustakaan adalah jantung universitas, maka untuk membedakan gedung lainnya adalah dengan dijadikannya gedung Pusat Perpustakaan sebagai gedung tertinggi di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Posting Komentar

7 Komentar

  1. foto perpusnas nya bagus kak 😊

    BalasHapus
  2. Kaya bangunan burj khalifa yah ka. Menambah lengetahuan saya

    BalasHapus
  3. Wah bagus ya... Sayang jauh😂😂

    BalasHapus
  4. Wiuhhh.bagus bagus kak. Makasih kak 👍👍

    BalasHapus
  5. Bagus banget ini kak buat pengetahuan . Ini sangat bermanfaat. Makasih ka��

    BalasHapus