KEGIATAN PERPUSTAKAAN KELILING DALAM ACARA CAR FREE DAY KAB.BEKASI TH.2017

Sumber: Website BASIPDA Bekasi
Pada tanggal 06 Agustus 2017, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Bekasi ikut memeriahkan acara Car Free Day Kabupaten Bekasi yang berlokasi di Citywalk Jababeka. Dalam acara ini Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Bekasi membuka layanan perpustakaan keliling bagi masyarakat Kabupaten Bekasi yang hadir dalam acara tersebut.
Masyarakat Kabupaten Bekasi sangat antusisas dengan adanya layanan perpustakaan keliling dalam acara Car Free Day, adapun jumlah pengunjung yang datang mengunjungi layanan perpustakaan keliling kurang lebih 350 pengunjung. Dengan jumlah yang cukup baik ini membuktikan masih begitu besar minat baca masyarakat terutama di daerah Kabupaten Bekasi sendiri. Acara ini pun dihadiri dan diikuti oleh Bupati Bekasi Ibu dr. Hj. Neneng Hasanah Yasin beserta keluarga. Baca selengkapnya di https://basipda.bekasikab.go.id/.

Posting Komentar

2 Komentar

  1. Kegiatan yang bermanfaat kak buat masyarakat sekitar 👍

    BalasHapus
  2. Bisa kak coba UIN buat kegiatan seperti itu

    BalasHapus